BUMDES SIAP MENGGELAR LATPRES
Admin 04 Oktober 2017 05:53:54 WIB
BUMDES HANYUKUPI DESA PONJONG besok pada hari minggu, 8 Oktober 2017 akan menyelenggarakan Lomba Latihan Prestasi Burung Berkicau. Dengan didukung crew Ponjong Enterprises LATPRES#3 burung berkicau kali ini juga dimeriahkan dengan session Bird Club dan Single Fighter. Dimana para juara, baik club maupun perorangan akan dipertandingkan secara fight di ajang ini.
Disampaikan oleh mas Arif Nurdiyanto, S. Or., Selaku Koordinator Ponjong Enterprises Bumdes Hanyukupi Desa Ponjong, untuk tiket Latpres pada kali ini dibagi menjadi 3 kelas, yaitu kelas Berenang Rp. 50.000,00, kelas Bersenang-senang Rp. 30.000,00 dan kelas berdendang Rp. 20.000,00. Adapun untuk kelas berenang adalah untuk jenis burung Love Bird Paud A, Love Bird A dan Cucak ijo. Sedangkan untuk kelas Berenang-senang untuk jenis burung Love Bird Paud B, Love Bird B, Kenari STD A, Kenari STD B, Kenari Kalitan, Cendet, Muray Batu, Love Bird C dan kacer. Sedangkan untuk kelas Berdendang untuk jenis burung Pleci dan Trotokan.
Ditambahkan oleh Mas Arif, bahwa juri untuk LATPRES#3 ini adalah para juri yang independensinya tidak perlu diragukan lagi dan telah memiliki jam terbang penjurian lomba burung yang tinggi dan profesional. Dan untuk para kicau mania yang berkeinginan mengikuti LATPRES#3 Ponjong Enterprises ini tiket mulai dibuka pada hari Minggu, 8 Oktober 2017 jam 08.00 WIB di area Gazebo tempat parkir water byur sumber ponjong.
Sementara itu Anang Sutrisno, ST., Selaku Direktur BUMDES HANYUKUPI Desa Ponjong menyampaikan ucapan terimakasih kepada Crew Ponjong Enterprises dan segenap Juri yang telah bekerja sama dengan sangat baik dalam mempersiapkan penyelenggaraan LATPRES#3 ini. Dan pihaknya juga berharap agar para Kicau Mania di wilayah Kecamatan Ponjong pada khususnya dan di wilayah Gunungkidul pada umumnya bisa menikmati suasana Latpres dengan senang karena didukung dengan fasilitas tempat yang nyaman berupa padock padock yang ada di seputaran gazebo.
papahnggantang
mamahrenang
anaksenang
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- HARI JADI KABUPATEN GUNUNGKIDUL KE 194
- 437 KPM DI KALURAHAN PONJONG MENERIMA BANTUAN PANGAN BERAS
- Peraturan Kalurahan Ponjong Nomor 1 Tahun 2024 tentang LPJ APBKal Tahun 2023
- Peraturan Kalurahan Ponjong Nomor 9 Tahun 2023 tentang APBKal TAHUN ANGGARAN 2024
- Diskominfo Kabupaten Gunungkidul Menyelenggarakan Rakor PPID
- Gerakan Masyarakat Hidup Sehat dengan Senam Sehat Bersama Kader Kesehatan Kalurahan Ponjong
- MUSRENBANG KALURAHAN PONJONG PENETEPAN RKPKAL 2024, PENYUSUNAN DURKP 2025 & USULAN DANAIS 2026