Pertemuan Lokakarya Mini Tingkat Desa dan Kecamatan

Admin 24 Juli 2019 20:30:35 WIB

Bertempat di rumah makan Sumilir, Kerjo 2, Genjahan pada Rabu (24/07) pagi tadi, pemerintah kecamatan Ponjong mengundang perwakilan seluruh kader desa dan perwakilan dari pemerintah desa se kecamatan Ponjong dalam hal ini diwakilkan oleh Kepala Seksi Pelayanan Desa. Pemerintah Desa Ponjong diwaliki oleh Kasi Pelayanan yang baru Muhammad Taufiq Hidayat, S.Si.

Pertemuan tersebut membahas terkait beberapa hal yang menyangkut tentang pemberdayaan dan pembinaan di bidang kesehatan. Camat Ponjong R. Asis Budiarto, S.Sos menyampaikan beberapa pesan kepada seluruh tamu undangan yang hadir bahwa saat ini pembinaan dan pemberdayaan terutama dibidang kesehatan menjadi suatu hal yang sering dikesampingkan didalam menyusun prioritas Rencana Kerja Pemerintah Desa. Sebagian besar Desa saat ini lebih mengedepankan pembangunan secara fisik seperti pembangunan jalan, talud, cor blok dan lain-lain. Padahal pembinaan terhadap masyarakat akan lebih besar manfaatnya karena akan dirasakan oleh anak cucu nantinya.

Senada dengan Camat Ponjong, seluruh perangkat desa yang hadir juga tidak menampik akan pernyataan beliau. Hal ini sudah bukan menjadi rahasia lagi tentang bagaimana seharusnya Desa juga harus memperhatian pembinaan dan pemberdayaan masyarakat khususnya dibidang kesehatan. Akan tetapi permasalahan utama saat ini adalah APBDes keperluannya tidak hanya untuk pemberdayaan kepada masyarakat saja, bahkan untuk membagi anggaran saja tidak bisa diputuskan oleh satu pihak saja tetapi diputuskan dalam musyawarah desa. Dan sampai saat ini setiap Desa pun juga sudah menganggarkan untuk pembinaan di bidang kesehatan akan tetapi nominalnya mungkin belum maksimal. Sehingga harapannya kedepan akan ada program-program serta ide baru dan segar dari masing-masing kader Desa sehingga nanti pada saat penyusunan anggaran tahun depan bisa menjadi pertimbangan dalam musyawarah desa. Dan akhirnya semua usaha tersebut akan memberikan dampak yang besar untuk mengatasi berbagai permasalahan kesehatan di desa terumata masalah stunting atau gizi buruk tutur Kasi Pelayanan Desa Ponjong Muhammad Taufiq Hidayat, S.Si.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar