KOORDINASI PERSIAPAN PELAKSANAAN PANEN RAYA OLEH SRI SULTAN HAMENGKU BUWONO X

Admin 07 Agustus 2019 14:46:05 WIB

Ponjong-Bertempat di ruang rapat kantor balai desa Ponjong pada Rabu (07/08) siang, Kepala Desa Ponjong memimpin rapat koordinasi dalam mempersiapkan penyambutan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X dalam rangka panen raya padi di area persawahan kompleks Water Byur.

Kepala Desa Ponjong berharap seluruh jajaran perangkat desa Ponjong benar-benar serius dalam mempersiapkan seluruh detail acara panen raya ini. Hal tersebut disebabkan karena panen raya yang dihadiri langsung oleh Sri Sultan Hamengku Buwono X adalah momen yang sangat langka. Beliau berharap dengan kedatangan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut, akan memberikan dampak besar terhadap sektor pariwisata dan juga khususnya pertanian di Desa Ponjong.

Pak Jaiz sapaan akrab beliau juga menginstruksikan kepada seluruh jajaran perangkat desa Ponjong untuk melakukan kerja bakti dan gotong royong dalam membersihkan lingkungan area balai desa Ponjong mulai besok Kamis (08/08) pagi.

Persiapan yang matang menjadi hal yang ditekankan oleh Kepala Desa Ponjong karena nantinya panen raya oleh Gubernur DIY akan menjadi sorotan seluruh warga masyarakat tidak hanya di desa Ponjong, akan tetapi di desa lain juga akan memantau. Bahkan panen raya ini pasti akan disorot oleh seluruh media cetak ataupun televisi dari daerah dan nasional.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar