437 KPM DI KALURAHAN PONJONG MENERIMA BANTUAN PANGAN BERAS

Admin 29 Februari 2024 15:16:11 WIB

Sebanyak 437 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kalurahan Ponjong, mendapatkan bantuan beras dari Badan Pangan Nasional (BPN), penyerahan bantuan beras diserahkan secara langsung kepada para penerima dengan mengambil di Balai Kalurahan Ponjong dengan dilayani oleh petugas dari PT. POS., Kamis (29/02/2024).

 

Lurah Ponjong, Bapak ARIF AL FAUZI mengatakan bantuan beras dari BPN tersebut merupakan bantuan tahap ke dua di tahun 2024 ini, masing-masing KPM mendapatkan bantuan sejumlah 10 kg beras. Untuk penyalurannya secara langsung kepada setiap KPM dimana mereka datang ke kantor Balai Kalurahan Ponjong. Bapak lurah berharap dengan bantuan beras ini dapat membantu para warga masyarakat yang mendapatkan, khususnya dalam memenuhi kebutuhan pokok. Minimal dengan adanya bantuan ini mereka tidak akan membeli beras dalam beberapa hari kedepan, ungkap bapak Lurah.

 

Untuk menghindari penumpukan massa dan agar pembagian berjalan lancar, Pemerintah Kalurahan melalui Kamituwa sengaja membagi jadwal pengambilan untuk beberapa padukuhan. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Bapak Babhinkamtibmas dan Bapak Babhinsa yang bertugas di Kalurahan Ponjong.

 

"Kami membantu kelancaran pembagian beras ini agar bisa berjalan aman dan lancar, serta berharap beras ini bisa dipergunakan dengan sebaik-baiknya” ungkap Bapak Suprihono Babhinkamtibmas Kalurahan Ponjong.

Kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib, selesai pada pukul 13.30 WIB.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar